E-Timnas Indonesia Berhasil Juarai AFC E-Asian Cup 2023 Perdana!

06 February 2024 - by

Uzone.id – Timnas esports Indonesia berhasil keluar sebagai juara di ajang AFC E-Asian Cup 2023 setelah mengalahkan timnas Jepang dengan skor 1-1 (penalti 3-2) di leg pertama dan 1-0 di leg kedua.

Digelar pada pukul 23:00 WIB, Senin, (05/2) di Doha, Qatar, 3 pemain Indonesia Elga Cahya Putra, Rizky Faidan, dan Akbar Paudie berhasil tampil gemilang dan menjadi juara di edisi pertama AFC E-Asian Cup 2023 ini.

Advertising
Advertising

Perjalanan eTimnas Indonesia dari fase grup memang sangat cemerlang, terbukti Elga-Faidan-Paudie berhasil menjadi juara grup dengan menumbangkan eTimnas Jepang dengan skor 5-1 di leg pertama dan kalah 1-2 di leg kedua (agregat: 6-3) dan eTimnas Vietnam dengan skor telak di leg pertama 0-5 dan skor 1-0 di leg kedua (agregat: 6-0).

 

Baca Juga :

Gaet Virtualness, Indosat Rilis Fitur Game Liga 1 di MyIM3 dan Bima+
 

 

Usai keluar jadi juara grup, Elga dkk pun melawan Korea Selatan di fase knockout dengan skor 5-0 di leg pertama dan 1-0 di leg kedua. melawan eTimnas Uni Emirat Arab di fase delapan besar yang berlangsung di Virtuocity Arena, Doha, Qatar pada Minggu (4/2) sore.

Duet Rizky Faidan dan Elga Cahaya membukukan kemenangan dengan skor 6-0 di babak pertama, dan 6-1 di leg kedua. Di semi final, eTimnas Indonesia berhasil mengalahkan Thailand dengan skor 1-0 di leg pertama dan 2-1 di leg kedua.

Di partai puncak, Indonesia menghadapi Jepang yang sebelumnya mengalahkan Arab Saudi. Semenjak awal, pertandingan eTimnas Indonesia vs Jepang ini berjalan dengan ketat. Sempat unggul 1-0, Indonesia harus kebobolan di menit-menit akhir menjadi 1-1. Alhasil, pertandingan pun berlanjut ke penalti.

 

Baca Juga :

Publisher Game Wajib Berbadan Hukum di Indonesia, Atau Kena Blokir!
 

 

Di leg kedua, eTimnas Indonesia akhirnya berhasil mencetak gol di menit-menit menuju pertandingan selesai dengan skor 1-0. Dengan hasil ini, Indonesia berhasil keluar sebagai juara di kompetisi AFC E-Asian Cup 2023 yang digelar untuk pertama kalinya.

Game yang dimainkan sendiri adalah game eFootball 2024 konsol PlayStation 5 (PS5) dan diikuti oleh 20 tim dari negara yang Asia. Pertandingan AFC Asian Cup versi esports ini baru pertama kali dipertandingan bersamaan dengan pagelaran AFC E-Asian Cup 2023 yang juga digelar di Doha, Qatar.