Kembali ke Uzone News Portal

icon-category Games

SEA Games 2023: Timnas CrossFire Indonesia Sumbang Medali Perak

  • 10 May 2023 WIB
  • Bagikan :
    SEA Games 2023: Timnas CrossFire Indonesia Sumbang Medali Perak
    Foto: Timnas CrossFire Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja

    Uzone.id — Medali pertama Indonesia dari olahraga esports disumbang oleh timnas CrossFire pada perhelatan SEA Games 2023 di Kamboja, Selasa, (09/05).

    Timnas esports CrossFire yang dipunggawai Ivan, Jason dkk ini harus mengakui kekuatan timnas Vietnam dengan skor akhir 3-0 dan membawa pulang medali perak untuk Indonesia.

    Pencapaian ini lebih baik dari SEA Games sebelumnya, yang mana timnas CrossFire harus puas berada di posisi ketiga dan menyumbang medali perunggu. 

    Perjalanan timnas CrossFire di SEA Games kali ini cukup berliku, di pertandingan pertama yang dilaksanakan pada Senin, (08/05), Timnas harus bertemu dengan juara bertahan Vietnam dan mengalami kekalahan. 

    Timnas pun harus turun ke lower bracket dan melawan tuan rumah Kamboja, tak gentar walaupun sorak suara pendukung tuan rumah mendominasi, timnas Indonesia berhasil memenangkan game dan maju ke semifinal.

    Di babak semifinal, timnas Indonesia berhasil menumbangkan Laos dengan skor 2-0 (10-6, 10-1) dan berhasil melaju ke final.

    Walaupun tidak menyumbang medali emas, Manager Timnas Esports Indonesia Mahatma Arfala Thohir tetap mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia.

    “Meski belum membawa pulang medali emas dalam kesempatan kali ini, Timnas Crossfire Indonesia menunjukkan kualitas permainan yang sangat tinggi. Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Timnas Crossfire yang telah membawa pulang medali untuk Indonesia,” ujarnya.

    “Perjuangan mereka di babak Grand Final ini patut kita apresiasi sebesar-besarnya. Terlebih, ini merupakan prestasi terbaru yang didapat oleh Timnas Crossfire,” tambah Kepala Pelatih Timnas Esports Indonesia Yohannes Paraloan Siagian.

    Sementara itu, perjuangan timnas esports Indonesia masih akan terus berlanjut di cabang lainnya. Indonesia masih berkesempatan menambah pundi-pundi medali dari Valorant, PUBG Mobile dan Solo, serta Mobile Legends: Bang Bang Putra dan Putri.

    Beli voucher games yang mudah dan murah di uzone store

    Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini