Kembali ke Uzone News Portal

icon-category Games

Uzone Talks: Curhat MassHive Media Bikin Potion Permit Mendunia

  • 15 Aug 2024 WIB
  • Bagikan :

    Uzone.id -- Industri game makin melambung di Indonesia. Nilai pasar industri game diprediksi mampu tembus USD1,49 miliar atau Rp23,6 triliun di 2025.

    Sedangkan dari riset Statista, pasar video game akan tumbuh sebesar 8,76 persen year on year (YoY) antara tahun 2024 hingga 2027.

    Kominfo sendiri pada Maret lalu bilang, saat ini mayoritas developer game itu masih berada di Pulau Jawa, seperti Bandung, Jakarta, Yogyakarta, Malang, dan Bali.

    Seiring pemerintah masih dalam upaya pemerataan digital talent, ada satu indie game developer asal Bandung yang sangat menarik untuk dikulik nih, yakni MassHive Media.

    Episode Uzone Talks kali ini, kami berbincang seru dengan Co-Founder dan CEO MassHive Media, Anggia Lestari, membahas tentang jatuh bangun mengembangkan perusahaan dan timnya, hingga strategi untuk membuat game jagoannya, Potion Permit bisa mendunia.

    Obrolan ini tayang hari ini, Kamis, 15 Agustus 2024 live di YouTube Uzone ID pukul 16.00 WIB. Jangan sampai ketinggalan!

    Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini

    Selamat pagi, cari berita apa hari ini?

    Pencarian Trending