Jago Mainkan Lancelot, GPX Rey Siap Unjuk Gigi di Uzone Gladiator Arena

28 October 2022 - by

Uzone.id – Turnamen eSports ‘Uzone Gladiator Arena’ sudah hampir di depan mata. Pertarungan dengan format one-on-one ini membuka kesempatan lebar bagi para gamer pilihan untuk melawan pro player Mobile Legends asal Indonesia.

Dari 450 gamer yang bertarung, hanya akan diambil 12 peserta untuk memasuki babak playoff dan bertarung dengan 8 pro player terkenal, salah satunya GPX Rey.

Advertising
Advertising

Jungler anyar asal tim Geng Kapak (GPX) ini nantinya akan bertanding melawan peserta playoff di Uzone Gladiator Arena. Memiliki nama asli Reynaldo Ferdiand Chai, Reyy banyak dikenal sebagai user Lancelot terbaik di kelasnya.

Meski baru berusia 16 tahun, Rey termasuk salah satu pemain potensial saat Piala Presiden eSports 2021 Open Qualifier lalu. Kala itu, Rey masih baru memulai sepak terjangnya sebagai Jungler di Team Gryffin. Hingga pada 4 Januari 2022 lalu, ia memutuskan untuk keluar dan bergabung ke GPX di posisi yang sama.

Baca juga: 450 Gamer Perebutkan Prize Pool Rp10 Juta di Uzone Gladiator Arena

Kabar bergabungnya Rey ke GPX disampaikan melalui live streaming Donkey, salah satu pendiri GPX. Dirinya memperkenalkan Rey sebagai pemain anyar GPX siap membela bersama dengan Watt, Ando, dan enam pemain lainnya.

Dari rekam jejak permainannya, Rey GPX dikenal lihai dalam menggunakan Lancelot saat berada di arena pertarungan. Beberapa warganet bahkan ada yang menyamakan kemampuannya hampir mirip pro player MLBB lain macam RRQ Albert, Onic Sanz, hingga AE Celiboy dan Evos Ferxiic.

Terbukti saat mengikuti turnamen 1 vs 1 UPoint Esports seri kelima yang bertajuk ‘MLBB 1 VS 1 LANCELOT TOURNAMENT’, dirinya berhasil menyabet juara satu mengalahkan Jeje Adriel di partai final permainan. Berjalan hingga 4 game, skor akhir GPX Rey melawan Jeje Adriel berujung di angka 3-1.

Baca juga: RRQ AETHER, 'Jungler' Berbakat yang Bakal Adu Skill di Uzone Gladiator

Berkat kepiawaiannya itulah, dirinya dianggap sebagai user terbaik Lancelot dan diprediksi mampu menduduki posisi top role jungler tier 1 Mobile Legends.

Buat Uzoners yang kepo sehebat apa sih skill GPX Rey, yuk tontonin kompetisi Uzone Gladiator Arena yang berlangsung sampai 6 November 2022 nanti.

Kompetisi yang disponsori oleh Poco Indonesia ini bakal disiarkan secara langsung lewat kanal YouTube Game On Uzone, dan informasi lainnya di Instagram @UzoneIndonesia.

Stay tuned terus, ya!

          View this post on Instagram                      

A post shared by Uzone.id - Media Teknologi (@uzoneindonesia)